Sains Data ITTP Gelar Webinar untuk Siswa SMA

PURWOKERTO – Ketua Program Studi S1 Sains Data Institut Teknologi Telkom Purwokerto Ibu Siti Khomsah, S.Kom, M.Cs. hari ini, Sabtu (16/10/2021) membuka acara yang bertajuk “Sains Data Fair : Introduction of  Data Science for High School”. Acara ini digagas oleh Program Studi Sains Data Institut Teknologi Telkom Purwokerto yang bertujuan untuk mengenalkan ilmu sains data khususnya sains data Institut Teknologi Telkom Purwokerto kepada siswa SMA, Acara ini dikemas dalam bentuk webinar tanya jawab dengan turut mengundang narasumber yaitu Anton Suhartono selaku praktisi data sciene dari Telkom Indonesia.

Kaprodi Sains Data ITTP, Siti Khomsah dalam acara menjelaskan bahwa era big data dewasa ini tidak terhindarkan. Setiap konten yang kita unggah ke internet, baik itu foto, tulisan, suara maupun video, itu semua adalah data, adapun big data ialah merupakan suatu kumpulan data yang memiliki kapasitas & jumlah yang sangat banyak. “Banyak sekali jenis data yang berada di antara kita. Hal ini disebut sebagai era big data” ujarnya, dengan adanya big data, maka diperlukan suatu metode khusus agar nantinya data tersebut bisa dianalisis hingga didapatkanlah sebuah informasi yang bisa digunakan untuk mengambil keputusan. “Kalau di organisasi, bisa digunakan untuk mengambil keputusan organisasi, kalau di bidang bisnis, berarti bisa untuk membuat strategi bisnis yang lebih baik atau lebih memungkinkan.” tambahnya.

Para peserta pun sangat antusias menyimak materi yang dibawakan narasumber. Hal ini tentu disebabkan karena ilmu data merupakan ilmu yang sedang digandrungi. Karena pesatnya perkembangan data, pekerjaan di bidang data menjadi sangat dibutuhkan. Hal ini didukung oleh pernyataan Thomas Davenport dan D.J. Patil dari Harvard Business Review yang mengatakan bahwa “ilmuwan data merupakan pekerjaan terseksi abad ini”.

Mengingat bahwa tingginya kebutuhan akan SDM yang ahli data, maka untuk menjawab tantangan ini Institut Teknologi Telkom Purwokerto dengan tanggap membuka program studi S1 Studi Sains Data. Hal ini sekaligus menobatkan Institut Teknologi Telkom Purwokerto sebagai kampus dengan prodi sains data pertama di Jawa Tengah (2020) dan kedua di Indonesia (2020).

Sains Data merupakan ilmu yang bisa dipelajari oleh semua orang tanpa memandang latar belakang. “Maka yang berasal dari rumpun ilmu sosial, ekonomi mereka bisa belajar data science. Jadi bagi adik-adik yang lulusan SMA IPA/IPS ataupun SMK bisa ikut bergabung.” ujar Siti Khomsah.

Beliau juga mengatakan bahwa Prodi Sains Data ITTP memiliki visi yaitu pada tahun 2027, menjadi program studi yang berdaya saing internasional di bidang artificial intelligence data science yang mendukung health, agriculture, dan tourism dan small medium enterprise (HATS)”.

“Adik-adik menjadi seorang data scientist harus mampu berkolaborasi dengan orang-orang yang berlatar belakang bidang ekonomi, bidang kesehatan, bidang keuangan, dan lain-lain karena bidang data science tidak hanya melulu tentang ilmu computer, tetapi juga bisa diterapkan ke banyak hal.” tambahnya.

Penulis : Luthfi Rakan Nabila (Mahasiswa Program Studi S1 Sains Data ITTP)

replicareview.io

Related Post

Bridging Technology for Humanity
Jl. D.I Panjaitan No. 128 Purwokerto 53147, Jawa Tengah – Indonesia

Telp : 0281-641629

WA  : 0812-2831-9222

Email : [email protected]

Website Official : ittelkom-pwt.ac.id

Website PMB : pmb.ittelkom-pwt.ac.id

Negara : Indonesia

Telp

WA

Email

Website Official

Website PMB

Negara

Fakultas Teknik Telekomunikasi dan Elektro (FTTE)

Fakultas Informatika (FIF)

Fakultas Rekayasa Industri dan Desain (FRID)

Bridging Technology for Humanity
Jl. D.I Panjaitan No. 128 Purwokerto 53147, Jawa Tengah – Indonesia

Telp

WA

Email

Website Official

Website PMB

Negara

Fakultas Teknik Telekomunikasi dan Elektro (FTTE)

Fakultas Informatika (FIF)

Fakultas Rekayasa Industri dan Desain (FRID)

Copyright ©2024 All Rights Reserved By PMB Institut Teknologi Telkom Purwokerto